Total Tayangan Halaman

Selasa, 30 Oktober 2012

Hydrocracking Process (Part 2)

Reaksi Hydrocracking
Reaksi hydrocracking mengubah umpan fraksi berat menjadi produk dengan berat molekul yang lebih ringan dengan disertai  penghilangan sulfur dan nitrogen serta penjenuhan senyawa olefin dan aromatik. Sulfur organik diubah menjadi senyawa H2S sedangkan senyawa nitrogen diubah menjadi NH3 dan senyawa oksigen (tidak selalu ada) diubah menjadi H2O. Reaksi pada hydrocracking dapat dikelompokkan menjadi dua kategori: reaksi yang diharapkan dan reaksi yang tidak diharapkan.

Reaksi yang diharapkan di sini meliputi treating, penjenuhan, dan reaksi cracking. Reaksi yang tidak diharapkan adalah terjadinya keracunan katalisator oleh kontaminan (impurities) dalam bentuk reaksi coking pada katalisator.

Terdapat dua tipe reaksi yang terjadi pada unit hydrocracking, yakni treating (disebut juga pre-treating) dan cracking (disebut juga hydrocracking). Reaksi cracking membutuhkan katalis dual fungsi (bi-functional catalyst) yang mengkatalisis dua jenis reaksi, yakni cracking dan hidrogenasi (penjenuhan).

Reaksi Treating
Reaksi treating yang terjadi pada unit hydrocracking antara lain reaksi penghilangan sulfur, nitrogen, senyawa organo-metallic, oksigen, dan juga senyawa halida. Senyawa sulfur, nitrogen, dan oksigen merupakan tiga senyawa yang selalu ada dalam umpan unit hydrocracking. Kadarnya beragam, tergantung pada sumber dan jenis feedstock. Senyawa lainnya tidak selalu ada dalam umpan unit hydrocracking.
Secara umum, konsumsi hidrogen untuk reaksi treating dapat dilihat pada tabel berikut ini.




Reaksi hidrodesulfurisasi terjadi dengan penghilangan sulfur yang diikuti dengan reaksi penjenuhan senyawa olefin yang terbentuk. Berikut ini adalah contoh reaksi hidrodesulfurisasi.

Reaksi denitrogenasi terjadi dengan pola yang berbeda. Mekasnisme hidrodenitrogenasi bermula dengan reaksi penjenuhan aromatik diikuti dengan hidrogenolisis dan diakhiri dengan denitrogenasi. Berikut ini adalah contoh beberapa mekanisme hidrodenitrogenasi.



Reaksi Cracking
Reaksi hydrocracking berlangsung dengan mekanisme bi-functional. Mekanisme bi-functional membutuhkan dua tipe sisi katalis yang berbeda guna mengkatalisis tahapan reaksi yang terpisah dalam suatu rangkaian reaksi. Dua fungsi yang dimaksud adalah fungsi asam yang mengkatalisis reaksi cracking dan isomerisasi serta fungsi logam yang mengkatalisis reaksi pembentukan olefin dan hidrogenasi. Reaksi cracking membutuhkan panas sedangkan reaksi hidrogenasi menghasilkan panas. Secara keseluruhan, reaksi hydrocracking menghasilkan panas. Sebagaimana pada reaksi treating, reaksi hydrocracking juga merupakan fungsi dari konsumsi hidrogen, artinya semakin banyak konsumsi hidrogen, maka akan semakin eksotermis reaksi yang terjadi.

Konsumsi hidrogen pada reaksi hydrocracking secara umum (termasuk pre-treating) adalah 1200 - 2400 SCFB/wt% dengan perubahan sebesar 200 – 420 Nm3/m3 tiap %wt perubahan kapasitas umpan. Panas yang dihasilkan dari reaksi antara 50 – 100 Btu/SCF H2 atau jika dinyatakan dalam kenaikan temperatur adalah sebesar 0,065oF/SCF hidrogen yang dikonsumsi (0,006oC/Nm3/m3 H2).

Secara umum, reaksi hydrocracking dimulai dengan pembentukan olefin atau siklo-olefin pada sisi logam katalis. Selanjutnya sisi asam akan menambahkan proton pada olefin atau siklo-olefin tersebut untuk menghasilkan ion carbonium. Ion carbonium tersebut akan terrengkah menjadi ion carbonium yang lebih kecil dan senyawa olefin yang lebih kecil. Produk tersebut merupakan produk utama hydrocracking. Proses terminasi pada reaksi hydrocracking terjadi dengan reaksi penjenuhan senyawa olefin pada sisi logam katalisator. Berikut ini adalah tahapan reaksi pada rangkaian reaksi hydrocracking terhadap suatu senyawa n-parafin.





Dari reaksi tersebut dapat diketahui bahwa pada awal reaksi hydrocracking terbentuk senyawa olefin yang dikatalisis oleh sisi logam. Kemudian olefin tersebut diubah menjadi ion carbonium. Ion carbonium tersebut terisomerisasi menjadi ion carbonium tersier yang lebih stabil. Selanjutnya terjadi perengkahan ion carbonium tersebut pada ikatan pada posisi β terhadap muatan ion carbonium tersebut. Posisi β merupakan ikatan kedua dari muatan ion. Ion carbonium dapat bereaksi dengan olefin untuk mentransferkan muatan dari satu fragmen ke fragmen lainnya. Dengan cara ini muatan dapat ditransfer dari senyawa hidrokarbon rantai pendek ke senyawa hidrokarbon rantai lebih panjang yang dapat mengakomodasi muatan dengan lebih baik. Akhirnya, reaksi penjenuhan terhadap olefin terjadi pada sisi logam katalisator.

Reaksi hydrocracking merupakan reaksi yang selektif terhadap parafin dengan jumlah atom karbon yang banyak. Hal ini terjadi dalam rangka mencapai kesetimbangan untuk membentuk olefin dengan jumlah atom karbon yang banyak. Di samping itu, parafin dengan jumlah atom karbon lebih banyak dapat mengadsorb lebih kuat. Ion carbonium intermedia menyebabkan isomerisasi yang berlebih pada produk reaksi khususnya pada α-metil isomer. Hal ini karena ion carbonium tersier lebih stabil. Oleh karena itu, produksi C1 dan C3 rendah karena produksi gas hidrokarbon tersebut terjadi ketika terbentuknya ion carbonium primer dan sekunder yang sebenarnya kurang dikehendaki. Senyawa-senyawa lain seperti alkil-naften, alkil-aromat, dan lain sebagainya bereaksi dengan mekanisme serupa melalui reaksi pembentukan ion carbonium.
Berikut ini adalah data termodinamika dari beberapa reaksi utama pada proses hydrocracking.




Di samping reaksi-reaksi tersebut, selama reaksi hydrocracking terjadi pula beberapa reaksi penting lainnya antara lain penjenuhan aromat, pembentukan polynuclear aromatics (PNA) dan pembentukan coke. Reaksi penjenuhan aromat terjadi pada seksi treating dan sebagian terjadi pada seksi cracking. Reaksi penjenuhan aromat ini merupakan satu-satunya reaksi dalam hydrocracking yang dibatasi kesetimbangannya ketika temperatur yang lebih tinggi sudah tercapai. Hal ini berkaitan dengan usia katalisator. Karena pembatasan kesetimbangan inilah, reaksi penjenuhan aromat yang sempurna tidak dapat tercapai karena peningkatan temperatur yang dibutuhkan dapat memperpendek usia katalisator. Karena hal itulah, terbentuk coke dan pengendapan (deposition). Reaksi coking akan dibahas secara lengkap pada kesempatan berikutnya. Sedangkan untuk reaksi pembentukan HPNA dapat dilihat pada postingan sebelumnya.


Referensi:
David S. J. “Stan” Jones and Peter R. Pujado, 2006, Handbook of Petroleum Processing, Netherland: Springer


Hydrocracking Process (Part 1)




Hydrocracking Process (Part 1)

Sebenarnya telat ini postingnya, harusnya overview proses hydrocracking dulu baru bahas masalah HPNA. Tapi berhubung lagi “urgent” karena dapat PR dari senior, buru-buru deh buka materi dan ngubek-ubek koleksi e-book lagi buat nyari data mengenai HPNA. Nah kali ini saya mau review dan belajar lagi tentang hydrocracker. 

Hydrocracking merupakan proses pengolahan migas secara katalitis yang terbilang serba guna, dapat meng-upgrade umpan dalam fraksi distilat (Atmosferic Gas Oil, Heavy Vacuum Gas oil maupun Coker Gas Oil) menjadi fraksi-fraksi produk yang lebih bernilai ekonomis. Keserbagunaan hydrocracking ini tidak lepas dari fleksibilitas jenis umpan, pemilihan katalisator, dan mode produksi  yang diharapkan. Jenis katalisator untuk hydrocracking sangat beragam. Hal ini insyaallah akan dibahas pada posting berikutnya. Secara umum, kondisi operasi hydrocracker meliputi Liquid Hourly Space Velocity (LHSV) 0,5 – 2,0; sirkulasi H2 5000 – 10000 SCFB (850 – 1700 Nm3/m3); tekanan parsial H2 1500 – 2000 psia (103-138 bar); dan rentang Start of Run (SOR) temperature antara 675oF – 725oF (357 – 385oC).

Sejarah
Unit hydrocracker komersial pertama kali dibangun di Chevron’s Rischmond CA Refinery pada tahun 1960. Hydrocracking ini merupakan salah satu proses konversi hidrokarbon tertua selama perkembangan teknologi petroleum refining. Hydrocracking sendiri sebenarnya awalnya sudah didesain dan diterapkan untuk konversi batu bara pada tahun 1915 di Jerman. Unit hidrogenasi brown coal pertama terdapat di Leuna, Jerman sejak tahun 1927 dan sudah menggunakan teknologi proses hydrocracking komersial.

Pada pertengahan 1950-an, industri mobil memproduksi mobil dengan tingkat performa yang mensyaratkan rasio kompresi mesin yang tinggi. Tentunya kebutuhan angka oktan bahan bakar juga harus lebih tinggi. Hal ini pulalah yang memicu semakin pesatnya perkembangan teknologi hydrocracking. Fleksibilitas unit hydrocracker yang memungkinkan berproduksi dengan mode yang berbeda-beda dengan jenis katalis dan kondisi operasi yang berbeda sesuai dengan kebutuhan refinery tersebut. Pada akhir 1950-an, yang mana terjadi reformasi besar-besaran dalam dunia transportasi pascaperang dunia II yakni penggunaan mesin diesel pada kereta yang awalnya memanfaatkan tenaga steam dan juga adanya peningkatan kebutuhan jet fuel untuk bahan bakar pesawat terbang.

Pada tahun 1960-an, perkembangan teknologi hydrocracking semakin pesat seiring penemuan katalis zeolit untuk hydrocracker. Peningkatan yang signifikan terlihat pada pemakaian katalis berbahan dasar zeolit dibandingkan yang sebelumnya menggunakan katalis amorphous antara lain aktivitas yang lebih tinggi, toleransi amonia yang lebih besar, dan selektivitas terhadap gasolin yang lebih tinggi. Pada tahun 1970-an, mode produksi yang awalnya berorientasi untuk menghasilkan gasolin dengan ON yang tinggi, mulai beralih ke produk middle distillates. Katalis amorphous-pun kembali banyak digunakan meskipun pada masa itu mulai dikembangkan katalis yang lebih fleksibel yang mampu menghasilkan produk dengan mode yang berbeda dengan mengubah kondisi operasinya. Pada awal tahun 2001, lebih dari 150 hydrocracker beroperasi di seluruh dunia dengan total kapasitas lebih dari 3800000 B/D (500000 MT/D).

Blok Diagram
Berbagai lisensor proses yang mengembangkan teknologi hydrocracking ini mengembangkan flow scheme proses yang berbeda namun secara umum dapat dikelompokkan dalam dua kategori, yakni single stage dan two stage.

Single stage once-through hydrocracking


 Block diagram di atas menunjukkan skematik proses single stage once-through hydrocracking yang merupakan konfigurasi unit hydrocracking yang paling sederhana. Campuran minyak umpan dan hidrogen memasuki reaktor. Kemudian effluent reaktor difraksinasi di dalam sebuah fraksinator dengan bottom product berupa unconverted oil. Konfigurasi unit proses ini adalah konfigurasi unit hydrocracking yang membutuhkan biaya paling sedikit. Meskipun demikian, konfigurasi unit proses ini mampu mengolah umpan fraksi berat dengan boiling range yang tinggi dan menghasilkan unconverted oil dengan kualitas yang baik yang dapat dijadikan sebagai umpan unit FCC, ethylene plants maupun Lube Oil Plant. Secara umum, konversi dapat berkisar 60-70 % volume bahkan hingga 90 % volume.
Single stage with recycle hydrocracking
Unit hydrocracking yang paling banyak ditemui adalah unit dengan konfigurasi single stage with recycle. Fresh feed dan hidrogen memasuki reaktor setelah dipanaskan hingga mencapai temperatur reaksi melalui sejumlah preheater dan heater. Effluent reaktor dipisahkan dalam sebuah separator, di mana hidrogen dialirkan kembali ke sistem reaktor dengan tambahan make up hydrogren. Fraksi liquid yang terpisah di dalam separator dialirkan dalam sebuah fraksinator di mana bottom product-nya fraksinator tersebut sebagai unconverted oil. Pada unit single stage hydrocracker dengan recycle ini, unconverted oil akan diumpankan kembali ke dalam reaktor bersama fresh feed.



Pada perkembangannya, unit hydrocracker dengan konfigurasi single stage dengan recycle ini dikembangkan menjadi konfigurasi dengan dua buah reaktor. Berikut ini adalah contoh flow diagram unit hydrocracker single stage tipikal.



Two stage recycle hydrocracking
Konfigurasi two stage recycle hydrocracking juga banyak digunakan khususnya untuk unit-unit dengan kapasitas yang besar. Pada unit dengan two stage, reaksi hydrotreating dan cracking terjadi pada stage pertama. Effluent dari stage pertama dipisahkan dan difraksinasikan dengan unconverted oil-nya. Unconverted oil hasil fraksinasi dikirim ke reaktor stage kedua dan hasilnya bergabung dengan effluent reaktor stage pertama. Skema sederhana unit hydrocracking dua stage adalah sebagai berikut.



 Separate hydrotreat two stage hydrocracking
Variasi dari konfigurasi dua stage dengan sirkulasi hydrogen adalah separate hydrotreat hydrocracking. Dengan konfigurasi ini, sirkulasi hidrogen terpisah, sehingga memungkinkan terjadinya operasi pada stage kedua dengan kadar hydrogen sulphide (dan amonia) nil (sangat sedikit).




Referensi:
David S. J. “Stan” Jones and Peter R. Pujado, 2006, Handbook of Petroleum Processing, Netherland: Springer


Senin, 29 Oktober 2012

Pembentukan HPNA pada Reaksi Hydrocracking


Diskusi di panel reaktor tadi pagi memicu saya untuk sekali lagi membuka referensi kuliah. Latar belakang mengenai dibuatnya Heavy Polynuclear Aromatics (HPNA) Adsorber, kenapa HPNA Adsorber tersebut digunakan untuk memproses effluent reaktor 2 atau recycle feed sebelum masuk ke recycle feed surge drum, dan bagaimana terbentuknya HPNA di dalam HVGO menjadi fokus diskusi saya bersama salah seorang panelman reaktor di plant 3. Berikut ini sedikit ulasan mengenai terbentuknya HPNA.

Pengertian Heavy Polynuclear Aromatics (HPNA)
Dalam sebuah lembar publikasi internasional disebutkan bahwa Heavy Polynuclear Aromatics (HPNA) merupakan gabungan senyawa aromatik dengan jumlah cincin 7+ buah cincin misalnya senyawa coronenes C24H12, benzocoronenes C28H14, dibenzoncoronenes C32H16, dan ovalenes C32H14. HPNA dengan cincin aromat 7+ merupakan produk samping dari reaksi hydrocracking yang sebenarnya tidak diharapkan keberadaannya.  Pasalnya, keberadaan HPNA ditengarai menyebabkan berbagai permasalahan dalam unit hydrocracking, terutama dalam reactor section. Ketika batasan kelarutan HPNA sudah terlewati, maka potensial terjadinya kerak (scale) pada sistem perpipaan, valve dan permukaan transfer panas pada HE akan meningkat. Lebih parah lagi, HPNA dapat meningkatkan laju deaktivasi katalisator melalui reversible inhibition dan pembentukan coke.


Terbentuknya Heavy Polynuclear Aromatics (HPNA)
Potensi terbentuknya HPNA meningkat seiring meningkatnya end point dari umpan (HVGO). Selain itu, tingginya konversi juga memiliki dampak yang sama terhadap potensi terbentuknya HPNA. Menurut David L. Trimm dalam bukunya Catalysts in Petroleum Refining, 1989 menyebutkan bahwa HPNA yang memiliki potensi menyebabkan fouling terbesar adalah senyawa aromatik dengan cincin 11+.  Terbentuknya HPNA tersebut tidak lepas dari jenis umpan (feedstock), pemilihan katalis, konfigurasi proses, dan juga kondisi operasi prose tersebut.
Keberadaan precursor HPNA pada feedstock dalam hal ini HVGO juga meningkat seiring meningkatnya end point HVGO. Precursor tersebut adalah senyawa Polynuclear Aromatics (PNA) atau senyawa aromatik multicincin dengan rantai samping yang panjang. Selama proses hydrocracking, rantai samping tersebut akan terputus dan cincin aromatik yang tersisa akan terkondensasi. Karena sifat alaminya (fraksi berat), maka hasil kondensasi cincin aromatik tersebut cenderung terakumulasi pada sistem recycle feed dan dapat membentuk HPNA yang dapat menyebabkan fouling.

Sesuai dengan skema reaksi di atas bahwa pembentukan HPNA dapat melalui jalur reaksi penjenuhan cincin aromatik yang dikatalisis oleh sisi logam yang kemudian diikuti oleh reaksi yang dikatalisis oleh sisi asam. Mekanisme reaksi tersebut secara detail dapat dilihat pada posting Hydrocracking Process (Part 2) Jalur pembentukan lainnya yaitu melalui kondensasi senyawa cincin aromatik yang dikatalisis oleh sisi asam katalis membentuk senyawa aromatik dengan jumlah cincin yang lebih banyak. 

Senyawa aromatik dengan minimal dua buah cincin disebut sebagai polynuclear aromatics (PNA). PNA yang terkandung dalam HVGO yang merupakan umpan unit hydrocracker apabila mampu melewati pori-pori katalisator hydrocracker, maka akan terjadi reaksi dealkilasi yang akan memutus rantai alkil radikal dari cincin aromatnya. Senyawa intermedia hasil reaksi tersebut akan mengalami reaksi penjenuhan denga hidrogen atau pun dapat mengalami reaksi kondensasi dengan senyawa intermedia lain membentuk senyawa yang lebih stabil.

Mekanisme pembentukan HPNA adalah sebagai berikut.


Reaksi di atas merupakan reaksi cincin yang berkelanjutan dan hasil akhir dari reaksi cincin tersebut disebut HPNA. Dengan kata lain, PNA yang lebih kecil dapat disebut sebagai precursor dalam pembentukan HPNA. Jumlah dan tipe precursor HPNA sangat dipengaruhi oleh jenis feedstock dan boiling range-nya (terutama end point). Secara umum, semakin berat fraksi umpan, maka semakin banyak prekursor PNA yang terkandung dalam umpan, dan semakin banyak HPNA yang akan terbentuk. Di samping itu, jenis crude aromatik juga memiliki potensi mengandung prekursor PNA yang lebih banyak dibandingkan jenis crude Parafinik ataupun naftenik.

Penekanan Jumlah HPNA dan Precursor-nya
Sebagaimana yang telah diuraikan sebelumnya, bahwa dampak negatif terbentuknya HPNA dalam sistem reaktor hydrocracking adalah potensial terjadinya kerak (scale) pada sistem perpipaan, valve dan permukaan transfer panas pada HE akan meningkat, meningkatkan laju deaktivasi katalisator melalui reversible inhibition dan pembentukan coke yang secara kasat mata dapat diketahui dari meningkatnya pressure drop reaktor dengan cepat dalam kurun waktu yang relatif singkat dan konversi yang menurun. Dengan pertimbangan dampak-dampak tersebut, maka dibutuhkan suatu treatment khusus untuk menurunkan kadar precursor dan pembentukan HPNA tersebut.

  • Treatment dengan Net Purge Unconverted Oil
Treatment dengan Net Purge Unconverted Oil ini memerlukan modifikasi unit proses hydrocracker yang cukup banyak. Pasalnya Net Bottom Fractionator sebelum dikirim ke recycle feed surge drum akan dipanaskan kembali hingga mencapai bubble point-nya (±380oC) kemudian masuk ke stripper dan di-strip dengan bantuan steam hingga terjadi pemisahan antara fase uap dan cairnya. Fase uap tersebutlah yang akan diproses kembali dalam recycle reactor. Sementara bottom product dari stripper tersebut sebagai net purge uncoverted oil yang harus dipisahkan dari recycle feed karena mayoritas precursor dan HPNA yang sudah terbentuk terakumulasi dalam fase liquid bottom product stripper tersebut.

  •  Treatment dengan HPNA Adsorber
Treatment dengan HPNA Adsorber ini ditujukan supaya kandungan precursor dan HPNA yang telah terbentuk dari hasil reaksi pada fresh feed reactor dapat dipisahkan dari recycle feed yang akan diproses kembali di dalam recycle reactor. Dengan terjerapnya (teradsorb) sejumlah besar PNA dan HPNA dalam recycle feed, diharapkan potensi fouling dan peningkatan laju deaktivasi katalisator di dalam recycle reactor dapat dikurangi.

Referensi:
International Publication No. WO2012/052042 A1 : Process for Hydrocracking a Hydrocarbon Feedstock
Publication No. US2012/0187027 A1: Hydrocracking Process with Feed/Bottom Treatment
David L. Trim, 1989, Catalysts in Petroleum Refining, 1989: Proceedings of the First International Conference on Catalysts in Petroleum Refining, Kuwait, March 5-8, 1989, Volume 53

David S. J. “Stan” Jones and Peter R. Pujado, 2006, Handbook of Petroleum Processing, Netherland: Springer



Minggu, 28 Oktober 2012

Aviation Gasoline (Avgas)

Artikel mengenai avgas ini saya copas dari tugas saya, mata kuliah Produk Migas 4 Aka II dulu. Materi penulisan bersumber dari beberapa buku, materi kuliah dan artikel di internet.

Pengertian Avgas

Avgas (Aviation Gasoline) merupakan bahan bakar minyak jenis khusus yang didisain untuk pesawat terbang dan mobil balap. Klasifikasi pesawat terbang yang menggunakan bahan bakar avgas ini khususnya pesawat terbang yang memiliki piston atau mesin wankle. Sementara pesawat terbang dengan mesin turbin biasanya menggunakan avtur (fraksi kerosine).
Komponen utama avgas adalah alkylate yang pada dasarnya merupakan campuran dari berbagai isooctane dan beberapa hasil distilasi minyak bumi yang berupa reformate. Avgas memiliki density sebesar 6.02 lb/ US gal pada 15 °C , atau setara dengan 0.721 kg/l. Density tersebut digunakan untuk perhitungan berat dan keseimbangan. Density meningkat menjadi 6.40 lb/US galon pada -40 ° C, dan menurun dengan sekitar 0,5% per 5° C (9° F) kenaikan suhu. Avgas mempunyai koefisien emisi dari 18.355 lb CO2 per US galon (2,1994 kg / L) atau sekitar 3,05 satuan berat CO2 yang dihasilkan per satuan berat bahan bakar yang digunakan. Avgas memiliki lebih rendah dan lebih seragam tekanan uap dari bensin otomotif, yang menyimpannya dalam keadaan cair pada ketinggian tinggi, mencegah terjadinya vapor lock.

Campuran tertentu yang digunakan saat ini adalah sama seperti ketika mereka pertama kali dikembangkan di tahun 1940-an, dan digunakan dalam maskapai penerbangan dan mesin pesawat militer tingkat tinggi meningkatkan supercharging; terutama Rolls-Royce Merlin mesin yang digunakan dalam pesawat tempur Spitfire dan Hurricane, nyamuk pesawat pembom-tempur dan pembom Lancaster (Hotel Merlin II dan versi yang dibutuhkan 100-oktana bahan bakar), serta US membuat mesin Allison cair didinginkan, dan berbagai mesin radial dari Pratt & Whitney, Wright, dan produsen lain di kedua sisi Atlantik. Oktan tinggi yang dicapai dengan penambahan tetra-etil lead (TEL), zat yang sangat beracun yang dihapus untuk mobil digunakan di sebagian besar negara pada akhir abad ke-20.

Sejak TEL adalah agak mahal (dan berpolusi) aditif, jumlah minimum itu biasanya digunakan untuk membawa itu ke oktan yang dibutuhkan dan konsentrasi yang sebenarnya sering lebih rendah daripada maksimum.

Bahan bakar jet bukan avgas melainkan avtur. Hal ini mirip dengan minyak tanah dan digunakan dalam mesin turbin. Istilah yang digunakan untuk bahan bakar jet ada yang menyebut sebagai avtur, ada juga yang menyebut sebagai avjet. Di Eropa, faktor kelestarian lingkungan dan pertimbangan biaya telah menyebabkan meningkatnya jumlah pesawat yang dilengkapi dengan sangat efisien bahan bakar mesin diesel; ini juga berjalan pada bahan bakar jet. Pesawat sipil menggunakan Jet-A, Jet-A1 atau dalam iklim yang sangat dingin Jet-B.

Bensin digunakan untuk bahan bakar penerbangan umumnya diidentifikasi dengan dua angka yang berhubungan dengan Motor Octane Number (MON). Angka pertama menunjukkan nilai oktan bahan bakar diuji untuk "penerbangan ramping (aviation lean)" standar, yang mirip dengan indeks anti-ketukan atau "pompa rating" otomotif diberikan kepada bensin di Amerika Serikat nomor kedua menunjukkan nilai oktan bahan bakar yang diuji ke "penerbangan kaya (aviation rich)" standar, yang mencoba untuk meniru kondisi supercharged yang kaya dengan campuran, temperatur tinggi, dan tekanan manifold tinggi. Fuel Dyes Aid digunakan untuk membantu awak dan pilot dalam mengidentifikasi kelas bahan bakar yang tepat.

Klasifikasi dan Pemanfaatan Avgas
  •                       100LL

Klasifikasi avgas yang paling umum digunakan adalah bahan bakar penerbangan diberi pewarna biru untuk memudahkan identifikasi visual. 100LL, dibaca sebagai "100 Low Lead", mengandung sejumlah kecil tetra-etil lead (TEL), sebuah senyawa timbal yang mengurangi kecenderungan bensin secara spontan meledak (ledakan atau "ketukan") di bawah beban tinggi, suhu tinggi dan tekanan tinggi. Ketukan yang terjadi pada mesin menyebabkan kerusakan mesin dalam jangka panjang.
TEL, dikenal sebagai senyawa  anti-ketukan. Efek TEL pada proses anti-knocking dikenal sebagai "oktan," berasal dari membandingkan kinerja dari bensin yang diuji untuk campuran iso-oktan dan normal heptan dalam mesin tes khusus. Jika produk tes seperti 90% iso-oktan dan 10% normal heptan, ia menerima sebuah "90 oktan" rating. Tingkat yang lebih tinggi anti-ledakan kemampuan yang diperlukan, kurva ini diperpanjang melampaui 100% iso-oktan dan disebut "peringkat kinerja." Contoh: 118 diberi nilai oktan bensin yang lebih tahan daripada detonasi 87 diberi nilai oktan bensin. Kelas ini adalah tercantum dalam spesifikasi yang sama seperti Avgas 100, ASTM D 910 dan Inggris DEF STAN 91-90.
Secara historis, banyak WW2 lama dikembangkan, dengan power rendah 4 dan 6 silinder piston mesin pesawat dirancang untuk menggunakan bahan bakar dipimpin dan yang cocok pengganti bahan bakar bensin bebas timbel belum dikembangkan dan bersertifikat untuk kebanyakan mesin ini-meskipun beberapa di antaranya didesain untuk oktan 91/96 Avgas (sudah lama dihentikan) dan banyak cahaya Lycoming Continental dan mesin pesawat yang dirancang untuk terus dalam produksi 80/87. Mesin dirancang untuk dapat menggunakan 80/87 Avgas 100 atau 100LL dengan tindakan pencegahan khusus untuk mencegah penumpukan dan memimpin memimpin menjatuhkan dari busi.
Beberapa powered rendah (100-to-150-tenaga kuda atau 75-ke-110 kW) penerbangan mesin yang dikembangkan pada akhir tahun 1990 dirancang untuk menjalankan bahan bakar bensin bebas timbel, tetapi menggunakan bahan bakar bensin bebas timbal 100LL jika tidak tersedia. Sebuah contoh yang Rotax 912.
Banyak saat ini (2010) sertifikat reciprocating-mesin pesawat terbang memerlukan oktan tinggi (leaded) bahan bakar.
  •             82UL

82UL adalah spesifikasi untuk bahan bakar bensin bebas timbal mirip dengan mobil bensin tapi tanpa bahan tambahan (additif). Itu mungkin bisa digunakan di pesawat terbang yang memiliki Sertifikat Tipe tambahan (Supplemental Tyoe Certificate) untuk penggunaan mobil bensin dengan bersandar penerbangan MON dari 82 atau kurang atau antiknock indeks dari 87 atau kurang. Itu tidak dapat digunakan dalam mesin yang memerlukan 100LL. FAA sangat merekomendasikan memasang plakat yang menyatakan penggunaan 82UL atau tidak disetujui pada pesawat-pesawat mereka yang menentukan autogas bensin bebas timbel (mogas) sebagai bahan bakar disetujui. Pada tahun 2008, 82UL tidak diproduksi dan tidak ada refiner yang telah mengumumkan rencana untuk memasukkannya ke dalam produksi. Jika diproduksi, spesifikasi ini diberi warna ungu.
  •                       80/87

Spesifikasi ini diberi warna merah. Avgas terendah 80/87 memiliki konten timbal sebelum memulai dengan fase keluar pada akhir abad ke-20, dengan maksimum 0,5 gram timah per US galon (0,13 g / l), dan hanya digunakan dalam rasio kompresi mesin rendah . Saat ini umumnya disebut Avgas 80, kini ketersediaannya sangat terbatas.
  •                       100/130

Spesifikasi ini diberi warna hijau. Avgas 100/130 memiliki nilai oktan lebih tinggi penerbangan bensin, yang mengandung maksimum 4 gram timbal per US galon (1,1 g / l). 100LL "rendah memimpin" telah menggantikan Avgas 100/130 di kebanyakan tempat, tapi Avgas 100/130 masih dijual di Australia dan Selandia Baru sebagai salah satu dari dua produsen di Australia tidak mampu membuat Avgas 100LL. Saat ini umumnya disebut Avgas 100. Ada dua spesifikasi untuk Avgas 100. ASTM D 910 dan Inggris DEF STAN 91-90. Keduanya adalah hampir sama tetapi memiliki beberapa perbedaan dalam kandungan antioksidan, persyaratan stabilitas oksidasi dan lead konten.
  •                       91/96 & 115/145

Di masa lalu nilai-nilai lain juga tersedia, khususnya untuk penggunaan militer, seperti Avgas 115/145 (diberi warna ungu) dan 91/96 (coklat). Keterbatasan batch 115/145 (biasanya disebut Avgas 115) diproduksi untuk acara khusus seperti balapan udara khusus.
  •                      94UL

Pada bulan Maret 2009 Teledyne Continental Motors mengumumkan bahwa mereka telah 94UL pengujian bahan bakar. Bahan bakar ini pada dasarnya 100LL dengan memimpin tetraethyl dihilangkan selama proses produksi. Perusahaan telah mengindikasikan bahwa hal ini mungkin merupakan solusi terbaik untuk masalah-masalah utama yang melekat dengan 100LL. 94UL telah ditunjukkan untuk memenuhi spesifikasi Avgas, termasuk untuk tekanan uap, tetapi belum sepenuhnya diuji untuk kualitas ledakan di semua mesin Continental atau di bawah semua kondisi. Penerbangan pengujian telah dilakukan pada IO-550-B bertenaga Beechcraft Bonanza dan juga pengujian darat pada Continental O-200, 240, O-470 dan mesin O-520.
  •          G100UL

Pada Februari 2010 Modifikasi Penerbangan Umum mengumumkan bahwa mereka sedang dalam proses mengembangkan pengganti 100LL disebut G100UL, mengindikasikan "unleaded". Bahan bakar yang baru dibuat dengan memadukan produk kilang yang ada detonasi dan menghasilkan margin yang sebanding dengan ke 100LL. Bahan bakar yang baru sedikit lebih padat daripada 100LL, namun memiliki 3,5% lebih tinggi keluaran termodinamika. G100UL kompatibel dengan 100LL dan dapat dicampur dengan itu di dalam pesawat tangki untuk digunakan. Keekonomisan produksi bahan bakar baru ini belum dikonfirmasi tetapi diantisipasi bahwa biaya setidaknya tidak sebanyak 100LL.
  •      Penggunaan Lain

Di beberapa masyarakat terpencil di Australia di mana “menghirup bensin” telah endemik, bahan bakar mobil berupa bensin telah digantikan oleh avgas untuk digunakan di semua mobil. Tekanan uap bensin yang lebih rendah dan sedikit berbeda dengan avgas membuatnya kurang 'digunakan' sebagai inhalant. Hal ini terkait dengan aspek kesehatan pengguna dan lingkungan.

Sifat-Sifat Avgas
Sifat-sifat yang dimaksud di sini adalah sifat kimia maupun fisika dari Avgas yang menunjukkan tingkat kualitas produk tsb. yang tentunya telah dipersyaratkan dalam spesifikasi produk. Sifat-sifat avgas tersebut meliputi:

1. KENAMPAKAN (APPEARANCE) 
Apabila dilihat secara visual dengan mata telanjang, pada suhu sekeliling normal, avgas tampak jernih, tembus sinar, bebas dari air yang tidak terlarut, serta kotoran padat. Sifat ini penting untuk pengamatan pertama dilapangan sebelum avgas dicurigai rusak mutunya.
Diperiksa dengan ember putih (stainless steel atau aluminium) atau gelas beaker yang besar (2 liter)

2. SIFAT PEMBAKARAN & PENYALAAN
Sifat penyalaan dari avgas dinyatakan dengan knock rating dalam Octane Number (ON) atau angka oktan dan Performance Number (PN). Pengertian knocking, faktor – faktor penyebab terjadinya dan akibat knocking sama dengan di mogas .
Sebagai contoh: AVGAS 100/130
Artinya avgas tersebut apabila  diperiksa dengan mesin  CFR F–2 pada kondisi  lean mixture rating akan memberi angka oktan MON minimal 100 , dan pada pemeriksaan dengan  CFR F–4 pada take off condition (rich mixture rating)  akan  memberi PN minimal 130.
Pengertian Octane Number (ON)
ON suatu gasoline  99,5 artinya gasoline tersebut  dalam pengujiannya dengan mesin CFR F-2,  menunjukkan knock  rating yang sama  dengan bahan bakar standard  yang terdiri dari  99,5 % volume  iso oktan  dan 0,5 % volume normal heptan.
Pengertian  Performance Number (PN)
PN  suatu gasoline  130,  artinya gasoline tersebut  dalam pengujiannya dengan mesin CFR F-4,  menunjukkan  kenaikkan Indicated  Mean  Effective  Pressure  (IMEP)  sebesar  30 % diatas  IMEP  clear  iso octane .

3.SIFAT KEMUDAHAN MENGUAP 
Semua bahan bakar untuk mesin pembakaran dalam (internal combustion engine) yang dinyalakan dengan busi, harus mudah diubah bentuknya dari fase cair dari tangki bahan bakar kedalam fase uap/gas didalam mesin untuk dibakar bersama udara.
Avgas tidak boleh terlalu sulit menguap dan  tidak boleh terlalu mudah menguap
Sifat kemudahan menguap gasoline ditentukan dengan pemeriksaan :
                1. Distilasi   ASTM
                2. Tekanan Uap Reid (RVP)
Spesifikasi distilasi ASTM lihat spesifikasi menurut Dirjen Migas.
RVP adalah tekanan yang ditimbulkan oleh fuel dalam bejana tertutup yang dipanaskan pada suhu 380 C (1000 F). RVP dari suatu fuel dapat dipakai untuk mengetahui kecenderungan untuk menguap, terkait dengan masalah vapor lock, kavitasi pompa dan losses.
RVP diperiksa dengan  ASTM D 323. Spesifikasi  RVP  at 37,80c (100 0 F)  :
              - minimum    38,0 kpa  (5,5 psi)
              - maksimum 49,0 kpa  (7,0 psi.).

4.SIFAT KESTABILAN DLM PENYIMPANAN 
Sifat kestabilan dalah ketahanan Avgas terhadap  terjadinya reaksi oksidasi  sehingga terbentuk gum.
Pembentukan gum diperiksa dengan dua sifat: 
- Existent gum (ASTM D381/IP131):  maksimum 3 mG /100 mililiter
- Oxidation stability (ASTM D873/IP 138):             
   a. Potential gum maks. 6 mg/100 ml      
   b. Gum Precipitate maks. 2 mg/100 ml.

5.SIFAT PENGKARATAN 
Sifat pengkaratan Avgas sama dengan sifat pengkaratan pada Mogas

6.SIFAT OPERASI PADA SUHU RENDAH

Freezing Point
Semakin tinggi terbang, suhu udara sekeliling semakin turun untuk daerah tropis, setiap kenaikan 1000 ft suhu turun 20 C), maka untuk penerbangan 30.000 ft di Indonesia suhu udara sekeliling  sekitar - 30 0C  dan untuk negara yang  beriklim dingin bisa lebih rendah lagi.  
Spesifikasi ditentukan freezing point maksimum -600 C.
Water Solubility
Didalam semua jenis produk minyak, walaupun sangat sedikit sekali selalu ada air yang terlarut didalamnya.  air yang terlarut dalam avigas  dapat mempengaruhi kinerjanya, yakni :
- Dapat terpisah sebagai air bebas (free water)yang pada suhu rendah akan membeku .
- Dapat mengusir keluar additives (dopes) yang ada dalam Avgas seperti TEL, topanol A dll. Sehingga ON/PN akan turun

Kelarutan air dalam avgas biasanya dikontrol sampai batas tertentu dengan menggunakan alat pemeriksa yang sederhana.  Untuk Avgas yaitu pemeriksaan Water Reaction (ASTM D 1094 / IP 289).  Persyaratannya adalah :
- Change in Volume maks 2 ml
- Interface Rating maksimum 2.




Spesifikasi Avgas



Spesifikasi Menurut Dirjen Migas



Jumat, 26 Oktober 2012

Aplikasi Voting Berbasis Flash AS3

Inilah salah satu momen yang membuat saya tertarik untuk mempelajari Flash. Berawal dari SangarX Project dan Genome Project sewaktu SMA, kemudian berlanjut dengan presentasi KKW (Kertas Kerja Wajib) di setiap akhir tahun selama kuliah, dan yang tak kalah seru adalah pada saat pemilihan ketua BEM-BPM AKAMIGAS-STEM. Berikut ini salah satu hasil eksperimen dan trial and error dari berbagai script dan components flash (maklum, otodidak) ketika pemilihan ketua BEM dan BPM tahun 2011-2012 yang menggunakan sistem e-voting. Sebelumnya saya mohon maaf kepada semua kandidat yang wajah-wajahnya masih terpampang di aplikasi ini, hehe. [Itung-itung ngeksis ya freen :)]



Aplikasi voting berbasis flash ini sebenarnya hanya voting sederhana dengan prinsip penjumlahan kandidat yang dipilih, tentunya dengan fasilitas konfirmasi dan pemilihan ulang apabila ada kesalahan dalam melakukan pemilihan. Hal ini guna mem-backup kesalahan pemilih pada saat pelaksanaan voting. Selain itu, hal penting lainnya adalah memastikan bahwa pada setiap kandidat ketua BEM maupun BPM masing-masing hanya dapat dipilih satu saja namun tidak menutup kemungkinan untuk abstain di salah satu kandidat. Sehingga ketika kita klik salah satu kandidat BEM misalnya, maka check box kandidat yang sama akan ternonaktifkan secara otomatis. Untuk mengubah pilihan, maka hilangkan contrengan (uncheck) pada kandidat yang sebelumnya, baru memilih (check) pada kandidat lain yang ingin dipilih.

Kelemahan dari aplikasi voting yang saya buat ini adalah belum terhubung dengan suatu database sehingga untuk sementara kontrol 1 pemilih 1 suara hanya dapat dilakukan secara manual (pengawasan langsung oleh pemilih). Mungkin ke depannya adik-adik di AKAMIGAS-STEM dapat melanjutkan eksperimen ini supaya aplikasi voting lebih sempurna misalnya dengan ditambah login pemilih terlebih dahulu sebelum dapat memilih.
Untuk melihat hasil voting, silakan masukkan password pada text box kanan bawah dan klik tombol di samping kanannya.

password: semangatterbarukan 

Pengaruh NOx dan VOC dalam Pembentukan Ozon Troposferik

Masih seputar RFG (Reformulated Gasoline) dan Biofuel. Dan masih dalam pembahasan materi yang sama yakni tugas Produk Migas 7, berikut ini adalah bahasan mengenai alasan dibatasinya emisi Carbon Monoxide (CO), Volatile Organic Compounds (VOC), dan Nitrogen Oxide (NOx) di dalam emisi gas buang kendaraan bermotor.

Pengertian Ozon
Ozon (O3) adalah senyawa kimia yang terbentuk dari 3 atom Oksigen. Senyawa ini merupakan alotrop dari oksigen yang bersifat kurang stabil daripada oksigen. Pertama kali ditemukan oleh Christian Friedrich Schoenbein di tahun 1840, senyawa ini berasal dari kata ‘ozein’ (Yunani) yang berarti bau, karena aroma aneh yang ditimbulkan pada badai halilintar. Rumus molekul ozon, O3, diberikan oleh Jacques-Louis Soret dan dikonfirmasikan oleh Schoenbein di tahun 1867.
 Pemanfaatan Ozon
Ozon digunakan dalam bidang pengobatan untuk mengobati pasien dengan cara terawasi dan mempunyai penggunaan yang meluas seperti di Jerman. Di antaranya ialah untuk perawatan kulit terbakar.
Sedangkan dalam perindustrian, ozon digunakan untuk:
  • mengenyahkan kuman sebelum dibotolkan (antiseptik), 
  • menghapuskan pencemaran dalam air (besi, arsen, hidrogen sulfida, nitrit, dan bahan organik kompleks yang dikenal sebagai warna), 
  • membantu proses flokulasi (proses pengabungan molekul untuk membantu penapis menghilangkan besi dan arsenik), 
  • mencuci, dan memutihkan kain (dipaten), 
  • membantu mewarnakan plastik, 
  • menentukan ketahanan getah.

Keberadaan Ozon di Bumi

Pada atmosfer, terdapat dua jenis ozon, yakni lapisan ozon, dan ozon troposferik. Ozon yang tertumpu di bawah stratosfer di antara 15 dan 30 km di atas permukaan bumi dikenal sebagai 'lapisan ozon'. Lapisan ini bermanfaat melindungi bumi dari radiasi UV. Ozon troposferik tersebar pada ketinggian 10-18 km dari permukaan bumi. Ozon troposferik ini sangat berbahaya bagi kesehatan.

Jumlah ozon troposferik dalam atmosfer berubah menurut lokasi geografi dan musim. Ozon ditentukan dalam satuan Dobson (Du) di mana, sebagai contoh, 300 Du setara dengan 3 mm tebal lapisan ozon yang tulen jika dimampatkan ke tekanan permukaan laut. Konsentrasi ozon yang di atmosfer bumi mencapai 0.00006 % dari total atmosfer bumi. Tersebar pada 10-18 km dari permukaan bumi dan dianggap sebagai salah polutan udara. Komponen terbentuknya kabut asap yang sangat berbahaya yang disebut dengan ‘smog’.

Pembentukan Ozon Troposferik
Proses terbentuknya ozon troposferik terjadi karena adanya senyawa-senyawa prekursor seperti oksida nitrogen (NOx), karbon monoksida (CO), dan senyawa organik yang mudah menguap (Volatile Organic Compounds/VOC), yang bereaksi dengan bantuan cahaya matahari. Reaksi pembentukan ozon dengan keberadaan NO adalah sebagai berikut.
  • NO hasil pembakaran merupakan spesies dominan dari bentuk NOx yang mencapai lebih dari 95% total NOx, sementara NO2 terbentuk dari NO melalui proses termoleculer (pembakaran gas pada suhu tinggi) yaitu:

  • NO2 yang terbentuk melalui proses persamaan (1-1) akan terurai kembali dengan adanya proses fotodisosiasi oleh radiasi matahari pada panjang gelombang <420 nm yang dinyatakan dengan persamaan:


  • Laju fotodisosiasi dari NO2 (1-2) berjalan sangat cepat dalam kondisi langit cerah saat sudut zenith matahari + 40 derajat, hampir setengah dari konsentrasi NO2 yang ada akan terurai dalam waktu kurang dari dua menit. Reaksi ini cukup cepat untuk memicu kimia polusi atmosfer. Proses fotolisis NO2 akan menghasilkan O[3p] dan diikuti reaksi dengan molekul oksigen sebagaimana reaksi berikut yang merupakan mekanisme reaksi dasar pembentukan ozon di troposfer bawah.


Reaksi pembentukan ozon melalui VOC jauh lebih kompleks, namun memiliki reaksi yang sama pada tahapan kritis dalam pembentukan ozon yaitu reaksi radikal peroksi dengan NO.




(Dirangkum dari berbagai sumber)

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Online Project management